STIKER ISLAMI

Kami kerjakan untuk mendukung Dakwah dan Jihad!!!!

Sabtu, 21 Maret 2009

Bagian Terindah


Puasa yang kita lakukan tentu punya kadar kesan. Kesan yang kuat ketika puasa dilakukan dengan kepayahan yang berat. Kadang juga puasa running, berjalan begitu saja. Tidak terlalu merasakan payah atau berat.
Puasa memang memberikan pengaruh lho. Pengaruh yang amat baik bagi pelakunya. Bisa mengendalikan diri. Bisa membuat sabar. Dan juga bisa mendidik jiwa agar tenang dalam menghadapi masalah. Setiap individu pun akan merasakan manfaatnya. Insya Allah mereka yang tekun berpuasa baik dalam bulan Ramadhan maupun di luar bulan itu akan mengambil hikmah. Merasakan manfaat yang mendalam.
Mendapatkan kegembiraan yang luar biasa. Gembira ketika berbuka. Gembira saat berjumpa kelak dengan Allah 'Azza wa Jalla. Jadi kapan mau puasa sunnah?

Tidak ada komentar: